Hari Musik Nasional, Perayaan Ala Presiden Dan Era Musik Digital

Hari Musik Nasional diperingati bersamaan dengan hari kelahiran musisi luar biasa Indonesia


0
Share via
1 share

Musik sudah seperti menjadi kebutuhan setiap manusia saat ini. Dengan musik, kita juga bisa melepas penat atau sekedar untuk menikmati musik itu sendiri. Hari ini tanggal 9 Maret 2018 bertepatan dengan diperingatinya Hari Musik Nasional. 

Hari Musik Nasional yang dirayakan oleh masyarakat Indonesia semenjak tahun 2013, awalnya mengacu kepada hari kelahiran Wage Rudolf Soepratman (W.R. Supratman) yaitu tanggal 9 Maret 1903. Disusun semenjak era pemerintahan Presiden Megawati Soekarno Putri di tahun 2013, Hari Musik akhirnya ditetapkan sebagai Hari Nasional pada era pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di tahun 2013 dan terus diperingati hingga saat ini.

Untuk memperingati Hari Musik Nasional, Presiden Republik Indonesia saat ini, Joko Widodo juga mengunggah sebuah video melalui Instagram. Dengan gaya yang santai, beliau mendengarkan lagu milik Slank melalui earphone. Presiden Joko Widodo juga menyampaikan pesan bahwa akan ada Konferensi Musik Nasional yang diadakan tahun ini serta musik bukan hanya harus dinikmati tetapi juga harus dijaga keberadaannya.

Jika melihat perkembangan musik Indonesia selama beberapa tahun kebelakang, kita memiliki banyak talenta luar biasa yang juga terkenal di luar negeri. Perkembangan musik yang juga semakin mengarah ke era digital membuat musik bisa dinikmati oleh siapapun di manapun. Jika dulu seorang musisi harus pergi negara lain agar bisa terkenal secara internasional, maka platform digital saat ini membuat segalanya menjadi lebih mudah. 

Platform seperti Youtube atau Spotify semakin memudahkan para musisi untuk memamerkan karyanya. Selain itu, ongkos produksi yang dulu harus ditanggung untuk bisa membuat sebuah album bisa dipangkas habis karena berubah menjadi data. Era digital memang tidak selalu berdampak baik, tutupnya banyak toko CD di seluruh dunia juga merupakan dampak nyata yang tidak bisa dihindari.

Tapi diluar semua itu, platform musik digital seperti Spotify secara tidak langsung berperan mengurangi pembajakan. Layanan yang bisa dinikmati secara gratis dengan library yang luar biasa besar menjadi kunggulannya tersendiri. Dengan menggunakan layanan tersebut, kita juga berperan secara nyata memberikan apresiasi kepada musisi yang menciptakan musik.

Semoga di Hari Musik Nasional ini, kita bisa lebih mengapresiasi musik yang menjadi karya para musisi Indonesia dan membuatnya menjadi terkenal di level internasional.


Like it? Share with your friends!

0
Share via
1 share

What's Your Reaction?

LOL LOL
0
LOL
Sedih Sedih
0
Sedih
Marah Marah
0
Marah
Senang Senang
0
Senang
Takut Takut
0
Takut
Terinspirasi Terinspirasi
0
Terinspirasi

0 Comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Choose A Format
Story
Formatted Text with Embeds and Visuals
List
The Classic Internet Listicles
Personality quiz
Series of questions that intends to reveal something about the personality
Trivia quiz
Series of questions with right and wrong answers that intends to check knowledge
Poll
Voting to make decisions or determine opinions
Video
Youtube, Vimeo or Vine Embeds
Audio
Soundcloud or Mixcloud Embeds
Image
Photo or GIF
Send this to a friend