Bosen tiap hari didepan laptop aja? Tapi ga ada waktu banyak untuk ke luar kota. Daripada capek – capek dijalan macet – macetan keluar kota, mending kamu main ke tempat yang instagramable banget dan lagi hits di Jakarta.
Haluu World dijamin bikin kamu makin Haluu deh! Di jaman serba update Instagram kayak sekarang ini, rasanya sayang banget kalau ada objek wisata selfie yang terlewat. Haluu World yang berlokasi di Plaza Indonesia ini menawarkan objek wisata untuk kalian yang ingin berfoto – foto seru. Di dalam Haluu World, ada banyak objek – objek foto yang lucu dan instagramable banget.
Objek wisata berbasis wisata foto ini berlangsung hingga 3 maret 2019 tepatnya berlokasi di Plaza Indonesia 5th floor, buka mulai pukul 10.00 – 21.00.
Untuk tiket masuk Haluu World bisa beli On The Spot atau bisa beli online di bookmyshow.com. Harga tiket untuk weekday adalah Rp. 90.000,- dan untuk weekend sebesar Rp. 100.000,- Artinya kamu tidak perlu merogoh kantong dalam dibandingkan harus keluar kota.
Untuk informasi lebih lanjutnya, kamu bisa cek instagram Haluu World di @haluuworld. Daripada harus menempuh perjalanan yang lama, kamu bisa memilih Haluu World sebagai alternatif liburan untuk berwisata foto bersama keluarga dan teman – teman kan.
0 Comments