Sumber Gambar: https://www.instagram.com/p/BwyAR8WFbYA/
Bermula dari riset yang dilakukan oleh Dr Ir Nurul Khumaida selaku founder dan Leni Siswati sebagai CEO di tahun 2009, mereka berharap hasil penelitian ubi kayu bisa bermanfaat dan diaplikasikan dalam kehidupan masyarakat, maka mereka memutuskan membuat produk olahan dari ubi kayu yaitu berupa tepung mocaf (modified cassava flour) yang ternyata memiliki banyak manfaat dan keunggulan dibanding jenis tepung lainnya.
Akhirnya mereka pun memndirikan Catalyst Agro Inovasi (CAI) di tahun 2017 dimana CAI adalah perusahaan dibidang pertanian yang memiliki komitmen kepada pengembangan komoditas ubikayu untuk pangan, pakan dan industri.
Produk yang ditawarkan oleh Catalyst Agro adalah Tepung Mocaf yang bermerk dagang Ka.ta.mo dan 3 varian cookies mocaf yaitu mocaf chochochips (Mocho), mocaf nastar (Monna), dan mocaf cinnamon (Mochi). Selain itu Catalyst Agro pun menjual brownies mocaf dengan rasa coklat dan greentea. Adapun keunggulan dari tepung Mocaf Ka.Ta.Mo adalah:
- Mengandung serat terlarut lebih tinggi
- Mengandung kalsium tinggi
- Gluten free
- Indeks glikemiks rendah
Jika kamu berminat untuk membeli produk tepung mocaf ka.ta.mo, ini dia kisaran harganya: untuk harga tepung mocaf katamo kemasan 500 gr adalah Rp 90.000, tepung mocaf katamo kemasan 1000 gr adalah Rp 18.000, Mocho (350 gr) harga Rp 60.000, Mochi (250 gr) harga Rp 50.000, Monna (350 gr) harga Rp 65.000, dan Brownies ukuran 10x20 cm harga Rp 40.000.
Untuk memesan produk Catalyst Agro Inovation kamu bisa langsung kunjungi websitenya di https://www.catalystagroinovasi.com/ atau kamu bisa kunjungi instagramnya di @catalystagro
0 Comments