sumber gambar:https://www.instagram.com/brianimanuel
Rich Brian, rapper muda asal Indonesia yang melakukan aksi kepedulian dengan cara yang unik. Di tengah pandemi Covid-19 Rich Brian telah melakukan aksi kepeduliannya dengan cara berbagi kepada orang-orang yang membutuhkan dan pengusaha kecil. Rich Brian pun turut membagikanhadiah kepada teman-temannya, Niki, Cuco, Cody Ko, Noel Miller, Buddy, Thundercat, dan Kenny. Tak hanya itu, Rich Brian mengajak teman-temannya untuk ikut berdonasi.
Namun yang menjadi perhatian, aksi kepedulian yang dilakukan Rich Brian sangatlah unik. Pasalnya ia membagikan barang-barang dan sejumlah uang dengan cara menggantungkannya pada drone yang dikendalikan dari halaman belakang rumahnya. Selain membagikan sejumlah uang, terlihat dalam videonya Rich Brian turut membagikan makanan untuk para petugas medis di rumah sakit di Los Angeles, Amerika Serikat.
Semua aksinya itu terekam pada video klip single terbarunya berjudul “BALI” yang merupakan hasil kolaborasinya dengan rapper Guapdad 4000.
Melihat aksi dari Rich Brian tersebut menginspirasi kita untuk tetap berbagi dan peduli terhadap sesama, dengan cara berdonasi melalui media apapun.
0 Comments