Sumber:thepositiveeconomist
Di era serba digital, banyak perusahaan startup di bidang teknologi yang bermunculan. Saat ini teknologi di bidang ekonomi dan pendanaan semakin meningkat. Jika dulu orang – orang harus bertransaksi secara face to face, saat ini semuanya sudah bisa dilakukan hanya dalam genggaman. Kamu bisa mengecek bunga deposito, transaksi online, hingga transfer dengan aplikasi mobile banking di smartphone-mu.
Salah satu bidang yang sedang populer saat ini adalah fintech atau singkatan dari financial technology. Fintech sendiri merupakan penggabungan antara teknologi dan sistem keuangan. Perusahaan startup mulai mengadaptasi fintech terutama jika berurusan dengan keuangan baik transfer maupun pembayaran.
Sebenarnya fintech merupakan istilah yang sudah lama populer. Teknologi ini membantu para konsumen atau lembaga keuangan untuk memberikan layanan dengan cara yang lebih simple. Ini akan memudahkan kamu agar tidak perlu berjalan jauh ke atm hanya untuk melakukan transaksi. Layanan keuangan berbasis aplikasi seperti ini juga memudahkan dalam bertransaksi secara cashless. Kita tidak perlu lagi menyiapkan uang tunai hanya untuk membeli makanan, bepergian, bahkan sekedar bayar parkir di mall sekalipun.
Beberapa perusahaan fintech di Indonesia yang sudah sering digunakan adalah DANA, GO-PAY, T-CASH, OVO, DOKU, dan masih banyak lagi.
Ada beberapa hal yang menguntungkan kita selaku pengguna jasa fintech, yaitu:
- Kecepatan dan Kenyamanan
Produk fintech yang digunakan secara online, membuat konsumen lebih mudah dan cepat dalam mengakses dimanapun dan kapanpun.
- Pilihan Lebih Banyak
Pilihan produk dan layanan yang cukup banyak, mengingat konsumen bisa membeli barang apapun dari manapun dia berada.
- Transaksi Lebih Mudah
Fintech tidak memerlukan transaksi berbentuk fisik seperti halnya di kantor bank, dengan begitu mereka menawarkan transaksi yang lebih mudah.
- Tersedia Lebih Banyak Produk Khusus
Teknologi membuat perusahaan fintech dapat mengumpulkan dan menyimpan informasi lebih banyak mengenai konsumen. Melalui data yang diolah, mereka bisa menawarkan produk atau jasa khusus yang lebih beragam dan lebih sesuai dengan konsumen.
Bangkitnya perusahaan di bidang fintech membuka peluang perekonomian lebih besar lagi. Para pelaku bisnis dapat menawarkan jasa lebih banyak dibandingkan periode sebelumnya dengan lebih kompetetif. Yang perlu diperhatikan oleh para pengusaha adalah mengikuti perkembangan fintech yang telah menjadi bagian dari kehidupan sehari - hari di masyarakat. Dengan demikian, pengusaha akan lebih siap menghadapi perubahan sehingga memiliki daya saing di era serba digital.
0 Comments